Thursday, October 2, 2025
Google search engine
HomeBerita TerkiniDukung Tugas TNI, Bupati Sorsel Serahkan Bantuan Logistik ke Yonif TP 807/MNM

Dukung Tugas TNI, Bupati Sorsel Serahkan Bantuan Logistik ke Yonif TP 807/MNM

TEMINABUAN – Bupati Sorong Selatan, Petronela Krenak, S.Sos., M.Tr.AP, menggelar tatap muka bersama personel Batalyon Infanteri (Yonif) TP 807/MNM Sorong Selatan, sekaligus menyerahkan bantuan logistik berupa bahan pangan untuk mendukung kebutuhan para prajurit.

Kegiatan ini berlangsung di Markas Sementara Yonif – TP 807/MNM yang berlokasi di Gedung KNPI, Jalan Van Oto Ihalauw, Teminabuan–Konda, Distrik Teminabuan.

Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Sorong Selatan Yohan Bodori, S.Sos., M.Tr.AP, Kepala Balai Besar Kemensos – RI Regional – VI Maluku Papua Jhon Mampioper, G.DipDevPrac., M.Eng, Dandim 1807/Sorong Selatan Letkol. Czi. Moch Zaenal Wafa, S.Sos., serta sejumlah pejabat daerah dan jajaran komando TNI lainnya.

Penempatan Pertama Yonif TP 807 di Tanah Papua

Dalam sambutannya, Dandim 1807/Sorong Selatan, Letkol. Czi. Moch Zaenal Wafa, menjelaskan bahwa personel Yonif – TP 807/MNM baru satu minggu bertugas di Sorong Selatan, yang juga menjadi lokasi penempatan pertama satuan tersebut di Tanah Papua. Markas utama direncanakan akan dibangun di Distrik Wayer.

“Kehadiran kami bukan hanya untuk menjalankan tugas pertahanan, tapi juga untuk menjadi bagian dari masyarakat, menjaga keamanan, dan mendukung pembangunan,” ungkapnya.

Ia juga meminta arahan dari Pemerintah Daerah untuk dapat menyesuaikan diri dengan adat setempat serta bersinergi dengan masyarakat.

Dukungan Pemda Sorong Selatan : Lahan 2.000 Hektar untuk Swasembada Pangan

Bupati Petronela Krenak dalam arahannya menyampaikan apresiasi atas kedisiplinan dan kontribusi personel TNI. Ia menyaksikan langsung kegiatan pembersihan jalan yang dilakukan prajurit, yang mencerminkan kedisiplinan dan semangat kebersamaan.

“Kehadiran TNI bukan hanya sebagai penjaga keamanan, tetapi juga menjadi motor penggerak pembangunan,” tegasnya.

Ia mengungkapkan bahwa Pemerintah Daerah menargetkan tercapainya swasembada pangan dalam 3 hingga 5 tahun ke depan, didukung oleh potensi lahan, keterlibatan TNI dan gotong royong masyarakat.

Untuk itu, Pemda Kabupaten Sorong Selatan telah menyiapkan 2.000 hektar lahan guna pengembangan sektor pertanian.

“Saya bangga karena di Yonif – 807/MNM terdapat danton khusus seperti danton pertanian, peternakan dan kesehatan. Ini menandakan bahwa TNI datang dengan solusi dan keahlian untuk membangun,” tambahnya.

Kehadiran TNI Disambut Hangat oleh Warga dan Pemerintah

Wakil Bupati Sorong Selatan Yohan Bodori menyambut baik kedatangan para prajurit dan menegaskan bahwa masyarakat Sorong Selatan yang terdiri dari Suku Tehit, Imeko dan Maybrat, siap menerima dengan tangan terbuka.

“Kami percaya sinergi TNI dan masyarakat akan berdampak positif bagi ketahanan wilayah dan kesejahteraan bersama,” ujarnya.

Sebagai bentuk dukungan nyata, Pemerintah Kabupaten Sorong Selatan menyerahkan secara simbolis bantuan logistik kepada prajurit Yonif – 807/MNM meliputi 1 (satu) ton beras, 1 (satu) karung gula, telur, minyak goreng, kopi, teh, susu serta berbagai kebutuhan pangan lainnya

Tatap muka ini menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan antara Pemerintah Daerah dan TNI sebagai mitra strategis.

Bupati Petronela menegaskan bahwa kehadiran TNI harus menjadi bagian dari pembangunan daerah, dengan tetap mengedepankan nilai-nilai budaya lokal dan semangat gotong royong.

Dengan semangat kolaborasi ini, Kabupaten Sorong Selatan optimis dapat tumbuh menjadi daerah yang mandiri, aman dan sejahtera.

Penulis: Christo L

RELATED ARTICLES
- Advertisment -
Google search engine

Most Popular

Recent Comments